Resep Masakan Sate Madura By @faizrosy |
Resep Masakan Sate Madura By @faizrosy - Menu persiapan menyambut hari raya idul adha..karena tidak punya pemanggang sate akhirnya saya memakai happy call..
Resep Masakan Sate Madura By @faizrosy
Bahan bahannya :
- 1/2 kilo gram Daging sapi atau ayam atau kambing
- 1/2 sendok makan bubuk pengempuk daging .
Bumbu kacang :
- 3 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 100 gram kacang tanah goreng
- 4 sendok makan kecap manis
- 2 butir kemiri goreng
- 2 sendok teh gula
- 1 sendok teh Kecap asin
- 3 sendok makan minyak
Pelengkap :
- 10 buah Cabe rawit
- 5 buah Bawang merah
- 1 buah Jeruk nipis
Cara Membuat :
- Potong kotak kecil daging lalu tusuk dengan tusuk sate
- Taburi daging dengan bubuk pengempuk daging selama 5 menit
- Panggang dengan happy call atau arang sampai matang
- Blender kacang, bawang merah, bawang putih, kemiri, serta gula daran dengan sedikit air dan minyak
- Setelah itu masak dalam wajan hingga air menyusutTambahkan kecap manis, kecap asin dan sedikit air panas lalu aduk rata
- Iris-iris bawang merah dan cabe rawit
- Sajikan sate bersama saus kacang dengan ditaburi bawang merah, cabe iris serta kucuran kecap manis, dan jeruk nipis
Demikian sedikit ulasan mengenai Resep Masakan Sate Madura By @faizrosy yang dapat kami sampaikan, selamat mencoba dan selamat berkreasi
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.